HUKUM KRIMINAL

Polisi Selidiki Motif Kasus Gantung Diri Karyawati BUMN di Garut

Gapura Garut ,- Petugas Kepolisian Resort Garut masih melakukan penyelidikan terkait kasus bunuh diri seorang karyawati BUMN,  bernama Nur Suci Lestari (26), di Perumahan Excelo, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Selasa 18 April 2017.

Menurut Kapolsek Tarogong Kidul Kompol Ricard Latue  hingga saat ini, pihaknya masih memintai keterangan suami dan mertua korban Nursuci.

“Kami masih interogasi suami dan mertuanya. Ada kemungkinan korban memutuskan bunuh diri karena cekcok dengan keluarganya itu,” kata Kompol Richard Latue, Rabu (19/4/2017).

Richard, menyebutkan Nursuci sehari-harinya  tinggal di rumah miliknya di Perumahan Excelo Blok E Nomor 10. Sementara itu suaminya selama ini bekerja jauh di Jepang sebagai TKI.

“Pada Sabtu 15 April 2017 lalu, suaminya tersebut baru pulang dari Jepang. Korban sendiri yang menjemputnya ke Bandara Soekarno-Hatta,”ungkapnya.

Namun setibanya di Garut, tambah Richard, korban dan suaminya ini tidak pulang ke rumah mereka di Perumahan Excelo, melainkan ke rumah mertuanya.

“Setelah itu, korban pulang ke rumahnya seorang diri tanpa diantar oleh suaminya. Kami pikir di sini ada masalah antara korban dan keluarga dari pihak suaminya. Seharusnya suaminya itu pulang bersama korban ke rumah mereka, tapi ini tidak. Hingga akhirnya korban ditemukan tewas gantung diri. Makanya kami masih korek keterangan dari mereka,” paparnya.

Sementara itu petugas Kepolisian dari Unit Identifikasi Polres Garut telah melakukan olah TKP, sesaat setelah korban ditemukan tewas.

“Sementara ini tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan terhadap korban. Kemungkinan ia menaiki kursi plastik di dekat kusen pintu sebelum akhirnya bunuh diri. Sebab kursi plastik tersebut ditemukan terguling di dekat kaki korban saat tergantung,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya warga perum Excelo desa Pataruman,  Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut, mendadak geger  dikejutkan dengan ditemukannya salah seorang warga bernama Nur Suci Lestari (26) yang ditemukan tewas tergantung dipalang kusen pintu rumah  kediamannya di Blok E No. 1 Perum tersebut.***Irwanrud

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *