SOSIAL POLITIK

Helmi Tunggu Keputusan DPP PKS Kembali Ikut Pilkada Atau Tidak

Wakil Bupati Garut Helmi Budiman saat memimpin Doa Bersama dilingkungan Dishub Garut, foto yogihums

Gapura Garut ,-  Wakil Bupati Garut Helmi Budiman yang juga  Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Garut, Jawa Barat kembali menegaskan pencalonan dirinya untuk maju kembali pada Pilkada Serentak 2018 tergantung keputusan partainya.

“Saya belum mendapatkan keputusan partai intruksinya akan seperti apa, saat ini hampir disemua partai termasuk PKS keputusan penentuan pencalonan tersebut tergantung pada keputusan Pengurus Pusat partai,”Kata Helmi saat dikonfirmasi, Rabu (13/9/2017).

Helmi menyatakan semua kemungkinan masih sangat mungkin terjadi terkait nama-nama yang akan diusung maupun bentuk kolaisi parpol nantinya akan dengan partai mana saja.

“Saat ini semua lini tengah intens membangun komunikasi politik, baik saya secara pribadi maupun melalui struktur Partai secara resmi. Intinya tengah membangun camistrynya akan dengan siapa berpasangan dan dengan partai mana berkoalisi,”Tuturnya.

Terkait konstalasi politik di Jawa Barat yang mulai mengkristal dalam koalisi beberapa partai serta pemberian rekomendasi dukungan partai untuk sejumlah nama bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Helmi masih sangat hat-hati memberikan pernyataan.

“Kemungkinannya jika bangunan koalisi yang terjalin di Jabar harus turun hingga ketingkat Kabupaten Kota juga, tetapi semuanya belum bisa dipastikan,”ungkapnya.

Sementara itu nasib dirinya dengan Rudy Gunawan sebagai pasangan incumbent yang digadang akan kembali menerusan paketnya sebagaimana isyarat koalisi Gerindra-PKS yang sukses di DKI Jakarta, Helmi juga hanya memberi jawaban dengan senyum.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *