SOSIAL POLITIK

Bupati Garut Ingatkan Jajarannya untuk Tingkatkan Kinerja

Bupati Garut Rudy Gunawan, foto dok

Gapura Garut ,- Keberhasilan pembangunan di Kabupaten Garut menurut Bupati Garut Rudy Gunawan sangat  bergantung kepada kemampuan dan komiteme seluruh kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dimana didalamnya juga termasuk para Camat dan kepala desa.

Bupati Rudy juga mengingatkan agar para PNS agar senantiasa bekerja secara optimal sebagai bentuk pengabdiannya pada negara.

“Bagi para PNS dan non PNS yang tidak bekerja optimal sebaiknya mawas diri “, Kata Bupati di Gedung Pendopo Garut, Kamis (12/10/2017).

Sementara bagi para kepala desa bahkan kepala daerah yang nota bene adalah jabatan politis, Buptai Rudy  mengingatkan agar bentuk rasa terima kasih kepada masyarakat pemilihnya diwujudkan dengan peningkatan kualitas kinerjanya.

Rudy menambahkan dalam meningkatkan kinerja seluruh ASN diminta bagaimana menekan prosentase angka kemiskinan di Kabupaten Garut. Dimana Tahun 2014, posisi angka kemiskinan Garut berada pada 13 persen, sedangkan pada tahun 2015 dan 2016 berhasil ditekan pada angka 11 persen.

“Kami berharap 2018 nati angka kemiskinan itu bisa lebih ditekan di 8 persen dibawah Provinsi Jawa Barat (9%)”, harapnya.

Masalah lainnya lanjut Bupati adalah masalah kebencanaan, dimana posisi Kabupaten Garut berdasarkan Indeks Risko Bencana Indonesia (IRBI 2013) berada pada posisi ke-2 setelah Kabupaten Cianjur dengan indeks 238. Sehingga diharapkan seluruh SKPD dan camat untuk tetap waspada dengan ancaman bencana di daerahnya.

“Mengantisipasi ancaman bencana, saya minta para camat menyiagakan kantornya dengan membentuk Pos Siaga Bencana”, tegasnya.***Yans

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *