OLAHRAGA

Inggris Harus mengakui Keunggula Italia 1-2 di Laga Pembuka Grup D

Hasil Piala Dunia 2014: Inggris Vs Italia Skor Akhir 1-2 Pertandingan Hari Ini

Gapura. Bola Piala Dunia 2014 ,- Laga pembuka Grup D piala dunia 2014 berlangsung seru dan dinantikan jutaan fanatik Bola Dunia, Grup D seringkali dijuluki grup neraka, dimana salah satu penghuninya adalah  Inggris dan Italia.  Keduanya merupakan  dua tim besar yang telah menyuguhkan permainan menarik meski akhirnya Inggris harus mengakui keunggulan Italia dengan skors 2-1 untuk kemenangan Italia.

Meski harus menderita kekalahan tipis, Inggris memiliki liga yang begitu kompetitif, bahkan merupakan liga terlaris di dunia. Namun lagi-lagi Italia meski memiliki atmosfer liga yang kurang begitu memuaskan akhir-akhir ini, namun dalam pertandingan pembuka Grup D menunjukan taringnya sebagai salah satu kandidat juara piala dunia 2014 yang harus diperhitungkan.

Tandukan Mario Balotelli lima menit setelah babak kedua dimulai. Tim Azzurri ini berhasil mendapatkan kemenangan yang mereka butuhkan di Grup D.

Italia juga membuktikan kapasitas mereka sebagai tim spesialis turnamen, meskipun sebelumnya dalam sejumlah pertandingan internasional menderita kekalahan, namun ketika turnamen resmi sudah dimulai, Azzurri bagaikan menjadi tim yang sama sekali berbeda dari penampilan sebelumnya dan melupakan semua kekalahan dalam laga internasionalnya.

Italia berhasil memimpin lebih dahulu ketika pertandingan memasuki menit 34. Saat itu, Claudio Marchisio berdiri bebas di luar kotak penalti. Ia menerima bola segera membidik ke sudut kanan gawang Joe Hart. Tembakannya terlalu deras, sehingga kiper Inggris yang menjatuhkan diri sekalipun tidak bisa berbuat apa-apa.

Dimenit ke 37 Inggris sempat memperoleh keuntungan,  ketika  Wayne Rooney yang beraksi di sisi kanan pertahanan Italia. Sang bomber Manchester United melihat pergerakan Daniel Sturride di dalam kotak penalti sehingga melepaskan umpan silang yang manis. Sang penyerang Liverpool pun mengoyak gawang Sirigu untuk membuat gol pertama Inggris di Piala Dunia 2014.

Italia Kembali memimpin pada awal babak kedua. berhasil memanfaatkan kelemahan sisi kiri Inggris. Antonio Candreva yang mengirimkan umpan pada  yahud, kemudian Mario Balotelli datang dengan sundulannya. Joe Hart tidak bisa menghadang sehingga jala gawangnya kembali bergetar kedudukan  1-2 di menit 50.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *