OLAHRAGA

Crosser Muda Jabar Adu Gengsi di Kejurnas Motocross Seri V Ciamis

Kejurnas Motcross Seri V Ciamis saat para crosser mengambil start, foto Dedi
Kejurnas Motcross Seri V Ciamis saat para crosser mengambil start, foto Dedi

Gapura Ciamis ,- Sirkuit Gapuraning Rahayu Kabuaten  Ciamis, Jawa Barat kembali menjadi ajang  pertarungan para Crosser  Muda bebakat indonesia yang datang dari berbagai daerah ditanah air  dalam Kejurnas Motocross 2016 seri V  yang  meperlombakan  11 kelas  memperebutkan posisi terhormat dalam Kejuaraan ini.

Kelas MX 2 Junior dan MX 2 menjadi sorotan utama  pada Kejurnas Motocross kali ini,  sebab dua kelas tersebut  nantinya akan menjadi acuan untuk persiapan Crosser muda berbakat di ajang kejuaran internasional Mottocross mendatang.

Tiga pembalap muda asal Jawa Barat berhasil  memborong piala di kelas bergengsi MX 2 Junior yang diraih   Jose Rompras dari Tim B2 Speed dan Rendy Arahman dari Bonoharto Akarmas Mimaki Dumaisari Add serta posisi ketiga M Rezza dari Tim Kawasaki  Greentech AHRS Sunlop.

Sementara di kelas MX2  pembalap asal Australia dari Tim Djagung Pertamax Racing Dunlop Orca Husqvarna  dengan menggunakan nomor 7  berhasil menempati podium pertama disusul Crosser satu timnya,  Andre Sondakh di posisi kedua dan Delfintor Alfarizi asal Jawa Barat dari Tim Kawasaki VMX  Idemetsu Indonesia.

Lomba di kelas ini  sangat menarik dan diramaikan para suporter dengan teriakan penonton yang terus menyemangati  para jagoan mereka  terutama kedua croser  handal yang  sejak posisi start, posisi kedua dan ketiga ini  terus bersaing merebutkan posisi pertama  hingga garis finish.

Begitu juga tiga kelas lainnya diikuti oleh para Crosser legend dan diatas usia 40 tahun, seperti Roni Karno, Bos Gapuraning Rahayu,  Aep Dadang Supriatna,  Tonk Enk serta sejumlah nama legend lainnya.

Penasehat Indonesian Motocross Assosiation (IMA),  Helmi Sungkar mengatakan Kejurnas Motocross Seri V kali ini beda dari seri senelumnya,  karena Sirkuit Gapuraning Rahayu ini kini sudah sangat  memadai untuk ajang nasional dan internasional.

“Ini menjadi sangat menarik karena sirkuit Gapuraning Rahayu saat ini kondisinya sudah sangat bagus dan layak untuk event nasional dan internasional”, Kata Helmi.Minggu (24/7/2016).

Helmi berharap  dengan ajang nasional ini  dapat menciptakan para Crosser Muda berbakat yang mampu bersaing di kancah event-event  internasional.***Dedi Kuswandi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *