MUDIK

Arus Kendaraan Mudik Jalur Selatan Jabar Padat Menjelang Petang

Kepadatan Arus Kendaraan diruas jalur selatan di Kadungora Garut
Kepadatan Arus Kendaraan diruas jalur selatan di Kadungora Garut

Gapura Mudik ,- Pantauan arus kendaraan dijalur mudik lebaran 2016 sepanjang jalur jalur selatan Jawa Barat  masih ramai lancar. Penumpukan kendaraan hanya terjadi dibeberapa titik seperti  belokan dan lampu merah.

Kanit Pengaturan Penjagaan  Pengawasan dan Patrilo (Turjawali) Polres Garut Ipda Tejo Reno Indratno menyebutkan beberapa ruas jalur mudik yang melintasi Kabupaten Garut terpantau lancar.

“Saat ini arus kendaraan di Limbangan – Malangbong ramai lancar,” kata Ipda Tejo Reno Indratno kepada wartawan, Minggu (3/7/2016) sore.

Tejo mengatakan, kendaraan yang melintas dijalur mudik saat ini tetap didominasi sepeda motor. Kecepatan rata-rata 20 kilometer perjam sampai 40 kilometer perjam.

Berdasarkan pantauan dilapangan , situasi arus kendaraan ramai lancar  hingga Minggu sore akan tetapi menjelang petang tadi arus kendaraan semakin padat pada ruas Kadungora-leles hingga masuk ketutugan Leles antrian panjang kendaraan harus merayap dan tersendat karena banyaknya volume kendaraan dari kedua arah.

“Memang ada penumpukan kendaraan dan hanya terjadi di belokan dan lampu merah. Tapi, penumpukan juga tidak terlalu lama hanya tersendat sebentar-sebentar”, Ungkap Tejo

Sementara itu pada pukul 16.00 WIB deretan kendaraan di Pasar Limbangan, Kabupaten Garut cukup padat tapi masih bisa berjalan dengan kecepatan terbatas. Sesekali arus kendaraan berhenti dan jalan kembali. Pemandangan tersebut juga berlansung hingga petang menjelang malam.***TG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *