INFO RAMADHAN PERISTIWA

Belum Terima Kompensasi, Delman Tetap Beroprasi di Jalur Mudik

GRT_DELMAN MASIH BEROPERASI TAMBAH MACET.2 002_0001

Gapura Garut ,- Sejumlah Kusir Delman yang biasa beroprasi dijalur Mudik di Garut, Jawa Barat, hingga kini masih tetap beroprasi meski telah dilarang pihak terkiat selama musim arus Mudik lebaran. Para Kusir delman mengaku enggan berhenti beroprasi karena sejumlah uang sebagai dana kompensasi hingga saat ini belum mereka terima.

“Gimana mau berhenti beroprasi, uang kompensasinya juga belum turun, terus kami harus makan apa sehari hari ?” Kata Endun salah seorang Kusir Delman dijalur mudik Kadungora Jumat (25/7/2014).

Endung menegaskan selama pihaknya belum menerima uang kompensasi tidak akan berhenti menarik delmannya, karena itulah mata pencaharian mereka satu-satunya untuk menghidupi kebutuhan hidup keluarga.

“Kami tidak memiliki pilihan lain karena ini sumber penghidupan bagi kami, lagian pemerintah sesuai kesepakan dengan para kusir delman uang turun kita berhenti beroprasi”. Tegasnya.

Sebelumnya pemeritah Kabupaten Garut melalui Bupati Rudy Gunawan, menjanjikan uang 75 ribu per hari, selama 10 hari bagi setiap kusir delman yang biasa beroprasi dijalur mudik meliputi ruas jaluar Limbangan-Malangbong, Kadungora- Leles.

“Pemberian Kompensasi ini termasuk pada bantuan sosial bagi para Kusir Delaman yang mata pencahariannya harus terganggu demi kelancaran arus mudik, dan ini juga sesuai dengan intruksi dari pusat agar pihak daerah membantu pelaksanaan kelancaran arus mudik”. Kata Rudy Gunawan baru-baru ini kepada sejumlah wartawan di Garut.

Rudy mengakui sejauh ini penyebab kemacetan terbesar di Garut selain adanya pasar tumpah juga karena banyaknya delman yang beroprasi dijalur mudik. “Ini bagian dari solusi karena keberadaan delman termasuk salah satu penyebab kemacetan dijalur mudik karena jumlah Delmannya cukup banyak hampir 392 bahkan sampai 400 an yang beroprasi dijalur wilayah Garut”. Paparnya.

Rudy juga memastikan akan meggelontorkan dana hingga 500 juta rupiah untuk kompensasi tersebut. Namun disayangkan oleh para kusir delman karena hingga memasuki H-4 dananya masih juga belum mereka terima.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *