INFO RAMADHAN PERISTIWA

Pemda Garut Antisipasi Tumpukan Sampah Lebaran

sampah-s

Gapura Garut ,- Memasuki Lebaran Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan dan Pertamanan (DLHKP) kabupaten Garut menyiapkan seluruh kekuatan armada kebersihan dan pengangkut sampah.

Sedikitnya sekitar 253 orang tim penyapu  dan petugas pengangkut sampah telah disiapkan oleh DLHKP untuk menghadapi terjadinya lonjakan volume sampah pada hari raya lebaran senin (28/7/2014) besok.

“untuk armada pengangkut kita telah menyiapkan 28 unit truk pengangkut 27 unit triseda serta dua unit alat berat berupa loder yang akan digunakan membongkar lapak PKL pada pukul 24.00 pada malam takbiran nanti”. Kata Aji Sekarmaji Kepala Dinas LHKP Kabupaten Garut saat dihubungi wartawan Mingu (27/7/2014).

Aji menambahkan pihaknya akan terus mengupayakan agar tidak terjadi penumpukan sampah pada hari lebaran, meski diakuinya armada angkutan yang dimiliki dinasnya sudah dengan kondisi memprihatinkan.

“Armada angkutan sampah yang kita miliki memang sebagian besar sudah pada tua-tua truknya, kita belum melakukan peremajaan, tapi dengan kemampuan yang ada kami akan terus berupaya agar dapat mengangkut sampah supaya tiadak terjadi penumpukan”. Ungkapnya.

Khusus utuk malam takbiran penanganan sampah dipusat kota Garut mendapatkan penanganan khusus, selain karena volumenya yang sangat besar juga biasanya lapak para PKL ditingalkan begutu saja padahal besoknya ruas jalan ahmad Yani sebagian besar dijadikan tempat untuk melaksanakan sholat Iedul fitri oleh warga sekitar kota.***TG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *