PERISTIWA USAHA PRODUK

Liburan Lebaran, Pedagang Musiman Menjamur di Banjar

IMG00897-20140727-1214

Gapura Kota Banjar ,- Memasuki masa liburan lebaran tahun 2014, puluhan Pedagang Kaki Lima (PKL) dadakan tiba-tiba berderet di jalur utama mudik wilayah Kota Banjar, Jawa barat. Para pedagang musiman tersebut, buka saat menjelang akhir puasa dan biasanya tutup setelah H +7 atau saat jalur mudik mulai sepi dari para pemudik.

Rumiyati (48) warga Lingkung Parungsari rt /09, rw/04 kelurahan Karangpanimbal, kecamatan Purwaharja mengatakan, dirinya mendadak berjualan di jalur utama tepatnya di Rest Area Banjar atas, karena membludaknya para pemudik, sehingga saat beristirahat para pemudik biasa membeli dagangannya.

Rumiyati biasa sehari-harinya berjualan jamu keliling, namum kini disaat musim lebaran, ia berjualan nasi soto serta makanan lainnya.

“Karena tempatnya enak untuk beristirahat, sehingga banyak para pemudik yang mampir dan membeli dagangan saya ,” Kata Rumiyati  minggu (28/7/2014).

Walaupun dihari H lebaran, Rumiyati beserta pedagang musiman lainnya tetap berjualan setelah bersilaturahmi dengan keluarga dan para tetangga. Mereka membuka dagangannya menjelang siang hari hingga malam.

Nada yang sama diucapkan pedagang musiman lainnya, Mimin (40). Ia yang kesehariannya sebagai ibu rumah tangga, kini  berjualan pecel dan gorengan.

“Ini tahun kedua saya berjualan dadakan dimusim lebaran, alhamdulillah , seperti tahun lalu, dagangan saya selalu laris, lumayanlah dapat tambahan penghasilan.”ungkapnya.

Mimin menambahkan membuka warung dadakan cukup  hanya bermodalkan sedikit dan tidak harus repot , cukup dengan hanya membangun tenda sederhana.

Pada Hari H  lebaran para pemudik tujuan jawa tengah dan sekitarnya masih banyak. mereka beralasan mudik  di hari H lebaran, situasi jalan akan lenggang dan tidak terjebah kemacetan.

Seperti diungkapkan Purwanto (26), warga Kedawung, Kebumen Jawa Tengah,  dirinya mudik beserta empat temannya menggunakan sepeda motor dari Bekasi dengan Tujuan kebumen jawa tengah.  diakuinya setiap perjalanan mudik dia selalu menyempatkan mampir direst area kota banjar atas untuk sekedar beristirahat dan menikmati tempat yang rindang dan udara yang sejuk.

“Jika sedang perjalanan mudik, saya selalu sempatkan untuk beristirahat di rest area ini untuk sekedar ngopi atau beli jajanan lainnya, dan ini saya yang ketiga kalinya. Saya juga mudik selalu pada hari H lebaran untuk menghindari macet di jalan”.ungkapnya.

Seperti diketahui Reat Area bajar atas, berada tepat dipinggir ruas jalur Jalan Brigjen M Isa yang  merupakan jalur utama kawasan Kota Banjar yang  biasa dilewati arus kendaraan  dari arah barat (Bandung) menuju Jawa Tengah.  Seperti tahun-tahun sebelumnya, para pemudik banyak yang melewati jalur ini. ***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *