PERISTIWA

Ratusan Penumpang Terminal Banjar Terlantar

 banjar_terminal 1 005_0001

Gapura Kota Banjar ,- Ratusan penumpang di terminal Banjar,  Jawa Barat yang akan berangkat dengan  tujuan ke Bandung ataupun ke Jakarta serta beberapa kota lainnya diwilayah Barat terlantar hingga belasan jam menunggu kedatangan bis yang akan mengangkut mereka.

“Saya menunggu sejak pagi tadi tapi sampai sore ini diterminal bus yang ditunggu tunggu selalu datang dalam keadaan sudah penuh, jadi saya tidak kebagian masuk bus”. Kata Nova salah seorang penumpang tujuan Jakarta.

Nova mengaku sudah hampir enam jam menunggu kedatangan bis yang akan mengangkutnya ke Jakarta namun tak kunjung datang bis yang kosong. “Saya enggak tau kenapa kos bis nya jadi tidak ada yang adatang ke terminal”. ungkapnya.

Sementara itu menurt Dede Kurnia, Kepala UPTD Perhubungan Terminal Banjar, bahwa penumpang di terminal Banjar pada arus balik H+7 ini telah  mengalami kenaikan 10 hingga 15 persen dari tahun sebelumnya.

“Memang telah terjadi kenaikan penumpang tujuan Bandung dan Jakarta serta kota-kota lainnya diwilayah Barat ini”.ungkapnya.

Diakui Dede, pihaknya pun telah menambah 25 armada bus dengan tujuan Jakarta, Bandung dan tujuan kota-kota lainnya wilayah Barat lainnya.

Dede juga membantah jika ada penumpang  yang terlantar, saat di konfirmasi sejumlah wartawan terkait banyaknya penumpang yang telah menunggu bis hingga berjam-jam lamanya.

“Tidak ada yang terlantar semuanya akan terangkut dan lancar-lancar saja”.Tepisnya singkat***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *