PARIWISATA BUDAYA PERISTIWA

Tidak Bisa Berenang, Buruh Bangunan Tewas Tenggelam di Sungai

Warga berkerumun dipinggir sungai Citanduy, Kota Banjar, melakukan pencarian korban tenggelam, Kamis (21/8/2014) poto Hermanto
Warga berkerumun dipinggir sungai Citanduy, Kota Banjar, melakukan pencarian korban tenggelam, Kamis (21/8/2014) poto Hermanto

Gapura Kota Banjar ,- Berhati-hatilah jika anda mandi di sungai, seorang warga yang berprofesi sebagai buruh bangunan tewas tenggelam disungai Citanduy yang melintasi Kota banjar, Jawa barat.

Diduga kerena tidak bisa berenang,  Watino, warga dusun Padawaras desa Kunci, kecamatan Sidareja kabupaten Cilacap, Jawa Tengah menemui ajalnya saat hendak mandi disungai Citanduy.

“informasinya ia tiba-tiba tenggelam saat sedang mandi di sungai citanduy”. Kata  Sukarman, salah seorang teman korban yang sama-sama bekerja sebagai kuli bangunan.

Peristiwa nahas yang dialami watino, menurut Sukarman  terjadi sekitar pukul 15.40 WIB Kamis (21/8/2014), tepatnya di dusun Balokang Patrol desa Jajawar Kecamatan banjar.

” Saat sedang mandi dengan teman-teman kami yang lainnya, korban mencoba berenang ke tengah sungai, namun karena tidak bisa berenang watino terbawa arus air hingga tenggelam dan badannya sempat menghilang”. Ungkapnya.

Sukarman, menambahkan  semula dirinya tidak mengetahui jika  pada saat itu korban dan teman-temannya sedang mandi di sungai, namun kemudian ia mendengar teriakan orang minta tolong.

“mendengar teriakan saya langsung melihat, ternyata tubuh watino atau korban sudah tenggelam di sungai dan dicoba dicari oleh sesam rekannya yang sedang mandi”. Imbuhnya

Sementara itu Tim SAR dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Banjar dengan dibantu warga sekitar terus menyisir aliran sungai untuk mencari korban. Namun hingga Kamis malam korban belum berhasil ditemukan.***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *