HUKUM KRIMINAL PERISTIWA

Bea Cukai dan BNN Jabar, Bekuk Sindikat Narkotika Internasional

Gapura Bandung ,- Kantar Bea Cukai Bandung dan Badan Narkotika Nasional Provinsi Jawa Barat, berhasil meringkus tiga orang bandar narkotika perempuan sindikat internasional jenis sabu sebanyak 1032 gram.
Melalui Bandara Husein Sastranegara Bandung, para perempuan ini menggunakan modus membawa sabu dengan menyelipkannya kedalam sandal jepit.

Ketiga perempuan sindikat Narkotika ini adalah INE, NE dan ST, ketiga nya ditangkap karena memiliki narkotika jenis sabu yang akan diedarkan di Indonesia.

Berdasarkan keterangan pihak petugas Bea Cukai dan BNN Propinsi Jawa Barat, awal penangkapanya bermula dari tersangka INE yang membawa sabu dari Malaysia menggunakan pesawat terbang dengan tujuan Bandung. Gerak gerik yang mencurigakan dari tersangka INE membuat petugas Bea cukai dan BNN semakin curiga.

“Petugas akhirnya memeriksa INE dan menggeledah koper bawaannya, ternyata kami menemukan enam pasang sandal jepit yang didalamnya terselip narkotika jenis sabu, dengan berat mencapai 1032 gram”. Kata Saipulloh, PLt Kepala Kantor Wilayah Bea Cukai Jawa barat, Jumat (11/9/2014).

Menurutnya dengan temuan awal dari barang bawaan INE, petugas akhirnya mengembangkan penyelidikannya dan berhasil menangkap kedua tersangka lain masing-masing NS dan ST.

“untuk tersangka NS dan ST petugas menangkapnya ketika keduanya akan menerima barang haram tersebut di kawasan Jakarta”. Ungkapnya.

Saepulloh menambahkan, ketiga tersangka yang berhasil ditangkap petugas merupakan jaringan sindikat internasional yang bertugas membawa barang haram tersebut ke Indonesia.

Sementara itu, lanjut Saepulloh, dua orang warga negara asing asal Afrika, yang memerintah ketiga tersangka masih buron dan dalam pengejaran petugas.

Akibat perbuatanya, ketiga tersangka sindikat bandar narkoba dari kalangan perempuan internasional ini, telah melanggar Undang-undang tentang narkotika dengan ancaman penjara maksimal 20 tahun penjara.***Barazev

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *