PERISTIWA

Dinkes dan PHRI Garut Gagas Program Pengawasan Kesehatan Hotel dan Restoran

IMG_20150908_115638

DiGapura Garut ,- Dinas Kesehatan Kabupaten Garut, meminta kesediaan PHRI untuk membantu pelaksanaan program Pengawasan kualitas Lingkungan tempat umum dan tempat pengelolaan makanan Hotel dan restoran di Kabupaten Garut.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Garut dr. Tenny Swara Rifai didampingi para Kabid dan Kasi Kesehatan Lingkungan mengatakan kegiatan tersebut semata-mata diberikan untuk peningkatan mutu dan kualitas layanan bagi hotel dan restoran dalam meningkatakan mutu pelayanan.

“Dinas kami berharap PHRI bisa membantu penuh pelaksanaan program ini karena semata-mata untuk dapat membantu meningkatkan mutu layanan dari masing-masing hotel restoran sesuai standar kesehatan yang berlaku”, Kata Tenny saat bertemu dengan pengurus PHRI Garut diruang kerjanya.

Tenny menambahkan program pengawasan tersebut meliputi pengujian kualitas makanan,  bahan yang digunakan serta kualitas air dan penjamah makanan atau juru masak untuk Restoran, sementara untuk Hotel pengawasan meliputi pengujian kualitas udara, air, kualitas usaplinen lantai dan dinding serta kualitas fasilitas sanitas dan standar baku mutu.

“pokoknya pengawasan akan dilakukan secara menyeluruh sehingga hotel dan restoran di Garut benar-benar memenuhi standar kesehatan”, Ucapnya.

Tenny menegaskan pihaknya juga mengeluarkan sertifikat sebagai hasil pengujian untuk membuktikan jika hotel dan restoran bersangkutan telah lulus dalam uji pengawasan tersebut.

“nantinya orang atau konsumen tidak akan ragu lagi mendatangi dan menerima jasa layanan hotel dan restoran di Garut karena sudah benar-benar memenuhi standar kesehatan dan higienis”, Tuturnya

Tujuannya Lanjut Tenny adalah untuk menjamin keamanan dan kenyamanan hotel dan restoran bagi para pengunjung terutama wisatawan sehingga diharapkna akan memiliki kualitas layak sehat sesuai dengan standarisasi yang ditetapkan pemerintah dan intansi terakit lainnya.

Sementara itu Pengurus PHRI Garut, Tanto S Reza menyambut program dinas kesehatan tersebut dan siap untuk membantu sepenuhnya dengan memberikan himbauan kepada Hotel dan restoran untuk secara sekasama menyambut program tersebut.

“Ini kan program pemerintah seluruhnya gratis bagi kemajuan dan peningkatan mutu layanan Hotel dan restoran, oleh karenanya kami sangat menyambut dan mendukung penuh”, Ungkapnya.

Tanto juga berharap, program tersebut secara berksinambungan untuk kemudian ditindak lanjuti dengan pengawasan berkala yang melibatkan berbagai unsur terkait lainnya.

“Selanjutnya program ini harus ditindak  lanjuti dengan program pengawasan berkala yang melibatkan semua unsur termasuk PHRI, dinas pariwisata serta beberapa intansi terkait lainnya”, Tandasnya.***jmb

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *