PERISTIWA

Teten Masduki Ajak Semua Pihak Bersatu Lawan Aksi Terorisme

Kepala Staf Kantor kepresidenan Teten Masduki saat menjenguk Korban ledakan Bom Kampung Melayu, foto Istimewa

Gapura Jakarta ,- Keprihatinan dan bela sungkawa terhadap korban disampaikan Kepala Kantor Staf Kepresiden Teten Masduki atas anam presiden Republik Indonesia Jokowidodo. Secara khusu teten mendatangi RS. Preemier Jatinegara Jakarta untuk menjenguk para korban ledakan bom di Terminal Kampung Melayu yang terjado pada pada Kamis 25 Mei 2017 sekitar pukul 21.00 WIB.

Teten juga mengajak semua pihak untuk bersatu melawan aksi terorisme. Aksi terorisme pun diminta tak disikapi dengan rasa takut.

“Ini (Ledakan Bom Kampung Melayu) satu teror yang nyata. Kita, masyarakat dan pemerintah, harus bersatu melawan tindakan teroris,” kata Teten di RS Premier, Jatinegara, Jakarta, Kamis (25/5/2017) dini hari.

Seperti diberitakan sebelumnya, ledakan bom terjadi di kawasan Terminal Kampung Melayu menelan sejumlah korban meninggal dunia diantaranya tiga orang anggota personil kepolisian yang sedang bertugas melakukan pengamanan pawai obor jelang ramadhan.

Informasi terakhir yang berhasil dihimun, korban ada sekitar 15 orang, termasuk dua terduga pelaku peledakan yang tewas di lokasi.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Kantor Staf Presiden Teten Masduki kembali menegaskan, pemerintah tidak akan takut dengan aksi teror seperti ini.

“Tindakan teror ini tidak akan membuat kita takut. Kita enggak boleh takut,” kata Teten.

Sejumlah korban luka kini masih dirawat intensif di empat rumah sakit di kawasan Jakarta Timur.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *