PERISTIWA

Puskesmas Leles dan Lembang Peringati HKN ke 53

Gapura Garut ,- Ratusan kaum Ibu dan lansia yang tegabung dalam Gerakan Masyarakat sehat (Germas) memenuhi lapangan Alun-alun Leles mengikuti senam massal dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 53 tingkat Kecamatan Leles, dengan mengambil tema, “Masyarakat hidup sehat Indonesia kuat”, belum lama ini.

Menurut Ketua panitian HKN ke 53, Aep Supriatna yang juga Kepala Puskesmas Leles mengatakan kegiatan tersebut sudah menjadi kegiatan rutin yang dilaksanakan oleh pihaknya.

Selain Ibu-ibu,  senam masal juga diikuti para pegawai Puskesmas Lembang dan Puskesmas Leles yang ikut berbaur dengan masyarakat umum mengikuti senam massal.

Hadir sebagai instruktur dengan Neng Eros penggiat senam sehat diwilayah tersebut.

“Momentum HKN ini selain menjadikan badan sehat juga mempererat talisilaturahmi, dan juga bisa menjadi upaya membangun karakter bangsa dalam mewujudkan Indonesia sejahtera.”ujar Aep.

Aep menambahkan, karakter bangsa bisa terwujud didahului dari pembinaan karakter di dalam keluarga yang ideal dan berkualitas menjadi cermin kekuatan masyarakat, bangsa dan negara.

“Marilah kita kuat eratkan sebagai keluarga yang sakinah mawadah warahmah, yang didalamnya ada anak yang saleh-saleha, dengan mengedepankan akhlak yang mulia sebagai bentuk karakter yang sesungguhnya, dengan harapan para peserta senam massal ini bisa menjadi keluarga yang sehat dan penuh keakraban,” ungkap Aep.

Camat Leles H Asep Suhendar menyampakan ucapan terima kasih kepada puskesmas Leles dan Lembang, dimana dalam rangka Hari Kesehatan Nasional yang ke 53 ini telah sukses melaksanakan kegiatan semanam massal.

“Semoga dengan kegiatan senam massal, masyarakat menjadi sehat jasamani maupun rohani,”Tukasnya.***Kua

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *