PARIWISATA BUDAYA PERISTIWA

Libur Lebaran 1439H, Puluhan Ribu Pengunjung Padati Sejumlah Pantai Selatan Garut

Suasana dipantai gambar dok

Gapura Garut ,- Menghabiskan liburan lebaran 1439 H, ribuan  wisatawan terus memadati kawasan wisata sejumlah pantai dikawasan selatan Kabupaten Garut. Berdasarkan catatan pihak berwenang diwilayah setempat setiap hari sejak lebaran lalu pengunjung mencapai 70 hingga 75 ribu wisatawan yang mengunjungi pantai-pantai di Garut.

Menurut Kasatpolair Polres Garut, AKP Tri Andri, animo masyarakat saat libur lebaran untuk berwisata ke pantai selatan cukup tinggi, mereka memilih  pantai Santolo, Sayangheulang, dan Rancabuaya yang berada dikawasan selatan Kabupaten Garut meliputi tiga kecamatan.

“Puncak kunjungan sudah pada Minggu. Ada sekitar 75 ribu wisatawan yang berwisata ke pantai-pantai di selatan Garut,” kata Tri saat dihubungi, Senin (18/6).

Tri Andri menyebut banyaknya wisatawan berdampak pada penuhnya penginapan di kawasan selatan. Bahkan banyak wisatawan yang tidur di mobil atau mendirikan tenda karena tak kebagian penginapan.

“Kami juga terus patroli untuk menjaga keselamatan wisatawan. Soalnya pantai selatan ini ombaknya sangat besar. Jadi sangat berbahaya kalau dipakai berenang,” ucapnya.

Menurut  Tri sejauh ini tidak ada wisatawan yang menjadi korban tenggelam. Pihaknya terus memberi imbauan agar semua wisatawan menjaga keselamatan.

“Ada beberapa kejadian tapi tidak fatal. Tadi pagi (kemarin) ada satu wisatawan yang hampir tenggelam tapi bisa diselamatkan,” ujarnya.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *