PERISTIWA SOSIAL POLITIK

Bocah Penjual Kerupuk Itu Kini Punya Rumah Baru Hasil Baznas

Gapura Garut ,- Nasib bocah penjual kerupuk di Kecamatan Kadungora, Kabupaten Garut, Jawa Barat yang sempat viral dimedsos beberapa waktu lalu, kini mulai berubah.

Jika semula ia tinggal disebuah gubuk reyot bekas kandang domba kini bocah bernama Fadil telah menerima kunci rumah bantuan dari Badan Amil Zakat (Baznas) Kabupaten Garut, Senin (09/07/2018).

Penyerahan rumah bagi bocah miskin tersebut dilakukan Bupati Garut Rudy Gunawan yang didampingi Wakil Bupati Garut Helmi Budiman serta Pjs Sekda Kabupaten Garut, Uu Saepudin.

Hadir turut menyaksikan penyerahan rumah bantuan Baznas tersebut Ketua Baznas Provinsi Jawa dan Ketua Baznas Kabupaten Garut, serta para pejabat eselon II dan III dilingkungan Pemkab Garut.

Bupati Garut Rudy Gunawan menyampaikan apresiasinya atas program Baznas Provinsi Jawa Barat dan Kabupaten Garut yang menyalurkan berbagai jenis bantuan, diantaranya untuk sarana rumah tidak layak huni.

“ini patut diapresiasi dan saya berharap program yang sudah berjalan bisa berlanjut, hingga menjangkau lebih banyak warga yang kurang mampu di Kabupaten Garut.”kata Bupati Rudy Gunawan.

Ia juga mengajak kepada para pengurus Baznas Kabupaten Garut lebih giat menggalang potensi zakat di Kabupaten Garut yang masih sangat besar.

” saya yakin akan semakin banyak masyarakat miskin yang tertolong dengan mengoptimalkan potensi zakat yang ada,”tukasnya.***jMB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *