PERSIB

Tiket Laga Pembuka ISL 2015 Persib Vs Semen Padang Sudah Tersedia

persib-bandung-_121009110912-279

Gapura Persib Juara ,- Panitia Pelaksana (Panpel) Pertandingan menyiapkan sekitar 25 ribu lembar tiket pertandingan pembuka Indonesia Super League (ISL) 2015 antara PERSIB dan Semen Padang yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (4/4/2015). Tiket berasuransi dari Salvus ini pun sudah dapat dipesan di tempat resmi yang sudah bekerjasama dengan PERSIB selama ini.

General Coordinator Panpel PERSIB Budhi Bram Rachman mengatakan, harga tiket tribun timur utama Rp.50 ribu, timur satu dan dua Rp 40 ribu, VIP Utama Rp 150 ribu, barat satu dan dua Rp 75 ribu, sedangkan utara dan selatan Rp 30 ribu. Menurutnya, harga tersebut sudah termasuk biaya asuransi kecelakaan diri untuk pembeli tiket resmi yang bisa di klaim kan selama 24 jam jika terjadi hal yang tidak diinginkan.

“Alhamdulillah semua persiapan sudah hampir 100 persen, izin juga kita sudah dapatkan dari Kepoisian yang merupakan rekomendasi dari BOPI (Badan Olah Raga Profesional Indonesia). Tiket sudah dicetak sekitar 25 ribu lembar dan sudah dapat dipesan,” kata Bram, Kamis (2/4/2015).

Berikut lokasi yang sudah bekerjasama dengan Panpel PERSIB dalam pendistribusian tiket resmi laga PERSIB.
1. Viking: Sekretariat Viking Jalan Gurame, Fanshop Jalan Banda & Jalan Riau, Original Supporter Gedung Palaguna Jalan Alun-Alun Timur lantai dasar,
2. Sekretariat D’Boms Jalan Ciroyom,
3. Sekretariat Bomber Jalan Kopo,
4. Loket Stadion Siliwangi,
5. Pengcab PSSI Kota Bandung Jalan Gurame,
6. Radion Bobotoh FM Jalan Sulanjana,
7. Member PERSIB Card Jalan sulanjana,
8. Stadion PERSIB. ***

dikutif dari Persib.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *