PERSIB

Persib Tekuk Bali United 2-0 Pada Laga Uji Coba

tantan_new-radiant_r_2d7122a

Gapura Persib Juara ,- PERSIB memenangkan pertandingan uji coba kontra Bali United Pusam dengan skor 2-0, di Stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (17/5/2015). Dua gol diciptakan pada babak pertama oleh Ilija Spasojevic dan Taufiq masing-masing pada menit 21 dan 30.

PERSIB mendominasi laga sejak wasit Prasetyo Hadi meniup peluit tanda mulainya pertandingan. Namun, sampai menit 15 serangan yang dibangun belum dapat berbuah gol dan hanya berakhir di kaki para pemain belakang Bali United Pusam yang menjaga areanya dengan disiplin.

Gol baru tercipta menit 21. Ilija Spasojevic yang menerima umpan dari Muhammad Ridwan sukses melesatkan tendangannya ke gawang yang dikawal Endra Prasetya. Satu gol itu pun membuat semangat Maung Bandung terus berkobar, namun lawan juga tetap berjuang bertahan dan sesekali melakukan serangan balik.

Empat anak asuh Indra Sjafri yang ada di wilayah pertahanan PERSIB, Sutanto Tan, Sukarja, Sutan Sama, dan Lerby beberapa kali mengancam gawang Shahar Ginanjar. Dewi fortuna nampaknya masih berpihak kepada Maung Bandung.

Taufiq sukses memperbesar keunggulan PERSIB menit 30. Gol tercipta berkat umpan matang Tony Sucipto. Skor 2-0 ini pun bertahan hingga turun minum.

Masuk babak kedua, gaya permainan kedua tim tidak banyak berubah, agresif menyerang namun nampaknya kurang maksimal pada penyelesaian akhir. Beberapa kali PERSIB maupun Bali United menyerang hingga kotak 16, namun selalu kandas. Bahkan hingga pergantian pemain dan menghabiskan waktu 1×45 menit belum ada kembali gol tercipta, skor 2-0 pun bertahan hingga laga usai.

Berikut susunan pemain kedua kesebelasan

Bali United Pusam
Endra Prasetya (C); Ricky Fajrin, Saeful Anwar (’37 Cristian Febre), Wahyu, Ganjar (’49 Indra Permana); Fadil, Sandy Sute (’84 Iswandi), Sutanto Tan (’37 Loudry); Sukaraja (’37 Silvio Escobar), Sutan Sama (’56 Bayu Gatra), Lerby (’80 Yabes).

Pelatih: Indra Sjafri

PERSIB
Shahar Ginanjar; Tony Sucipto, Abdul Rahman (’80 Vladimir Vujovic), Achmad Jufiryanto, Jajang Sukmara (’72 Supardi); Hariono, M. Agung Pribadi (’80 Rudiyana), Taufiq; M. Ridwan (’62 Makan Konate), Atep (’72 Firman Utina) (C), Ilija Spasojevic.

Pelatih: Djadjang Nurdjaman. *** Dikutif dari persib.co.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *