RAGAM

Kantor Samsat Garut Persilahkan Warga untuk Segera Mengambil Plat TNKB 

Gapura Garut,- Sudah hampir  dua tahun pengadaan plat nomer atau TNKB (Tanda Nomer Kendaraan Bermotor) di kantor Samsat Garut sedikit terganggu.

Pemenuhan pengadaan TNKB tersebut tersendat disebabkan pengadaan bahan baku plat nomer kendaraan yang dikirimkan langsung dari pusat mengalami masalah, menyusul pengadaan bahan baku selama dua tahun ke belakang harus disediakan oleh pemenang tender, berbeda dengan tahun tahun sebelumnya. 

Sementara itu kaleng plat nomer untuk kabupaten/kota di seluruh Indonesia didrop langsung dari pusat. Ketentuan tersebut mengakibatkan, jika ada masalah di pusat, maka distribusi kedaerah bahan plat nomer tersebut otomatis ikut terganggu.

“Memang betul hampir selama 2 tahun ke belakang penyediaan plat nomer dari Samsat kosong, sehingga sebagai gantinya untuk pemilik kendaraan bermotor kami memberikan resi tanda bukti bahwa plat nomor sedang kosong, jika plat nomer sudah ada, mereka bisa menukarkannya resi tersebut ke kantor samsat pada hari dan jam kerja,” Kata Bripka Dedi Ruhendi, Baur TNKB Satlantas Polres Garut saat ditemui, Senin (14/11/2016).

Menurutnya resi yang diberikan tersebut sah berlaku sebagai pengganti plat nomer asli selama dalam proses.

“Pemilik kendaraan bermotor boleh membuat plat nomer biasa yang selama ini banyak terdapat di pinggir pinggir jalan. Namun jika plat nomer asli dari samsat sudah tersedia, Polres menyarankan untuk mengambil plat nomer tersebut di samsat Garut,”ungkapnya.

Dedi menambahkan, untuk saat ini bahan baku plat nomer tersebut sudah tersedia di Kantor Samsat, sehingga tidak ada lagi kendala. 

“Plat nomer untuk kendaraan baru atau ganti plat nomer 5 tahun (ganti STNK) sudah tersedia di Samsat Garut. Maka dari itu saya menghimbau kepada pemilik kendaraan yang belum mengambil plat nomer untuk segera mengambilnya,”Tuturnya.

Banyak pemilik kendaraan bermotor lanjut Dedi yang belum menukarkan resi tersebut dengan plat nomer asli.

“Sekali lagi saya menghimbau kepada pemilik kendaraan yang belum mengambil TNKB dari tahun 2014, 2015 dan 2016 agar segera mengambilnya ke Samsat Garut, karena materi TNKB sudah ada, jangan lupa membawa STNK asli dan resinya,” pungkas.***Yuyus

1 Comment

  • Yanamulyana Juli 31, 2018

    Pa…
    Bilih enjing nelpon ka pak agus polisi di garut….
    Kamari abi seep biaya
    Uang roko cek pisik 20.000
    Uang pengesahan cek pisik 20.000
    Uang ambil berkas bpkb 30.000
    Uang mutasi keluar 500.000
    Total biaya 570.000 pa
    Kontak hp na ku abi di catet di pengkeren resi pa mohon pencerahan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *