SOSIAL POLITIK

Setelah Banjir, Garut Juga Diterpa Angin Puting Beliung

Warga korban angin puting beliung di kelurahan Muarasanding Kecamatan Garut Kota tengah mengganti genting yang berterbangan, Foto jmb
Warga korban angin puting beliung di kelurahan Muarasanding Kecamatan Garut Kota tengah mengganti genting yang berterbangan, Foto jmb

Gapura Garut ,- Angin puting beliung yang sempat menerpa sejumlah lokasi di Kecamatan Karangpawitan Kabupaten Garut pada Rabu 5 Oktober 2016 kemarin tidak menimbulkan korban jiwa hanya merusak bangunan rumah.

Kerusakan rata rata terjadi pada bagian atap atau genting yang berterbangan terkena terpaan angin.

Menurut Nanang salah seorang warag saat kejadian memang angin puting terasa cukup kencan diwilayah kampungnya.

“Awalnya hujan lebat terus angin tiba tiba terus berputar putar,” Kata Nanang Kamis (6/10/2016).

Sementara itu Menurut Camat Karangpawitan, Rena Sudrajat, sedikitnya ada sekitar 17 rumah rusak ringan, tiga rumah rusak sedang dan satu rumah rusak berat.

“Terjadi menimpa tiga Desa yakni Desa Cimurah, Desa Mekarsari dan Desa Jatisari dengan total kerugian sekitar Rp 60 juta,” Ungkapnya.

Selain  merusak rumah warga kata Rena  beberapa fasilitas umum seperti sekolah serta lokasi tempat pembuatan batu bata dan penggilingan padi juga turut rusak.

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pemerintah Kabupaten untuk menanggulangi akibat angin puting beliung itu,”sebutnya.

Bencana puting beliung tersebut sempat membuat warga panik karena khawatir, mengingat Garut belum lama ini juga dilanda bencana banjir yang merenggut banyak korban jiwa meninggal dan hilang.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *