PILKADA SOSIAL POLITIK

Panitia Pemilihan Kecamatan Leles Sosialisasi Pilgub Jabar

Gapura Garut, – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kecamatan Leles, Kabupaten Garut menggelar sosialisasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat tahun 2018 tingkat Kecamatan Leles, Minggu (25/3/2018).

Sosialisasi melibatkan berbagai perwakilan Ormas dan OKP seperti PKPPI, KNPI, AMS, PPM,Pemuda Pancasila, Gibas, TP PKK ,PKPM dan perwakilan unsur masyarakat lainnya bertempat di Gedung Pendopo Leles.

Ketua PPK Kecamatan Leles H Amas Rukmana mengatakan sosialisasi tersebut sengaja dilakukan karena merupakan amanat dari KPU Kabupaten Garut.

“tujuan adanya kegiatan sosialisasi ini agar semua perwakilan unsur masyarakat biasa berpartisipasi dalam suksesnya pemilu dengan dan mengajak masyarakat untuk memilih Gubernur Jawa barat dan wakilnya,”kata Amas.

Amas menyebut jumlah TPS di Kecamatan Leles sebanyak 134 TPS , dengan jumlah pemilih sementara 56.718 pemilih sehingga perlu terus dilakukan sosialisasi.

Sementara itu Camat Leles Asep menambahkan Sebelumnya sosialisasi serupa sudah di laksanakan pada pemilih pemula seperti siswa SMA, SMK dan MA se Kecamatan Leles.

“mereka telah diberikan sosialisasi karena mereka adalah pertama kali akan melakukan pemilihan atau menggunakan hak pilihnya,”ungkap Asep.

Asep menyebut sebagai pemilih pemula para generasi muda sangat penting sosialisasi agar mereka mau menyalurkan hak politiknya pada saat pemilu.

“sebab satu suara mereka ikut andil dalam menentukan nasib lima tahun ke depan. Menjadi pemilih tidak hanya sekedar mencoblos, tetapi menjadi pemilih harus mengetahui Visi dan Misi serta Program, bukan karena ikut-ikutan semata, “tuturnya.

Ia juga mengajak dan menghimbau kepada masyarakat Kecamatan Leles untuk bersama-sama mensukseskan Pilgub Jawa barat dan Pemilihan Bupati Garut dan wakilnya dengan hari yang sama yaitu pada hari Rabu tanggal 27 Juni 2018 mendatang

“Datanglah ke TPS untuk menggunakan hak pilihnya dan membawa KTP Elektronik/Surat Keterangan lainnya untuk di tunjukan kepada petugas KPPS ,”imbuhnya.

Harapan pemerintah lanjut Asep dalam proses penyelenggaraan pemilihan baik Pilbup maupun Pilgub dapat terus meningkat.

” sehingga optimis target 80 persen dalam Pilgub Jawa Barat di Kecamatan Leles tercapai,”tukas Camat Leles.***Kus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *