USAHA PRODUK

Batik Garut Juga Ada di Pusat Batik Nusantara Thamri City Jakarta

batik garut
Gapura Jakarta,– Pusat Batik Nusantara (PBN) yang berada dipusat perbelanjaan Thamrin City, Jakarta menunjukan geliatnya semakin meningkat. Bagi para Konsumen batik yang berada dipusat Ibu Kota, kehadiran para pengrajin batik dikawasan pusat bisnis terkemuka tersebut semakin memudahkan untuk terjadinya peningkatan transaksi jual beli.
Berbagai koleksi batik Nusantara yang berasal dari daerah-daerah penghasil batik dapat dengan mudah mejual barang-barang hasil produksinya dikawasan pusat Batik Nusantara tersebut.
Sekitar 950 pengrajin atau pedagang batik yang selama ini kesulitan dalam mengakses pasar telah berada dan bergabung di PBN yang kini mamasuki usia ke 5 tahun.
Menurut Lucy Ratna Public Relation and Promotion Manager Thamrin City kepada wartawan mengatakan, kini PBN telah memasuki tahun ke lima, sehingga  momentum ulang tahunnya pada  bulan Februari 2015 difokuskan untuk penguatan dan peningkatan PBN sebagai pusat perdagangan batik terbesar dan terlengkap.
Lucy, menegaskan sejak awal kepedulian Thamrin City terhadap para pelaku Usaha Kecil Menegah  dan upaya pelestarian batik sebagai warisan budaya bangsa diwujudkan melalui kehadiran PBN dengan merangkul pengrajin dan pengusaha kecil yang menempati lokasi di lantai dasar 1, lantai dasar dan lantai 1 Thamrin City.
PBN saat ini sudah menghadirkan berbagai pengrajin batik yang berasal dari Pekalongan, Yogyakarta, Bantul, Lasem, Solo Raya, Cirebon, Tasikmalaya, Garut, Purbalinggga, Pamekasan, Sampang, Bangkalan, Sumenep, dan Jepara. Demikian juga dari Papua, Kalimantan Selatan dan Padang. ***TG 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *