PERISTIWA

Danrem 062 Tarumanagara Makan Bareng Ribuan Warga di Garut

Gambar salah satu kegiatan Korem 062 Tarumanagara, foto Istimewa
Gambar salah satu kegiatan Korem 062 Tarumanagara, foto Istimewa

Gapura Garut ,- Ribuan warga yang berasal dari sejumlah daerah di Kabupaten Garut, dengan suka citaa mengikuti kegiatan makan bareng (botram dalam bahasa sunda-red) digelanggang  Olah Raga Merdeka (Kerkhof) bersama ribuan anggota TNI yang bertugas di wilayah Garut.

Kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan dalam rangkaian Hari Juang Kartika (HJK) tingkat wilayah Komando Resor Militer (Korem) 062 Tarumanagara dari berbagai kegiatan yang sudah disiapkan.

Danrem 062/Tarumanagara, Kolonel Infanteri ‎Joko Hadi Susilo  mengatakan puncak peringatan HJK tlah dipersipakan pihaknya tidak hanya menggelar upacara, namun juga botram bersama sejumlah lapisan masyarakat.

“Kegiatan botram ini  merupakan salah satu budaya masyarakat Priangan Timur dengan cara lesehan dan bersama-sama sebagai wujud kebersamaan dan tidak membeda-bedakan antara satu dengan yang lainnya.  Jadi dengan tradisi botram yang kita lakukan ini bersama masyarakat, TNI, Polri, Ormas, santri dan lainnya menjadikan kedepannya seluruh komponen menyatu,” Kata Kolonel Inf. Joko Hadi Susilo kepada wartawan, Kamis (15/12/2016).

Danrem Joko menyebutkan pihaknya juga akan melaksanakan kegiatan sosial lainnya yang tujuannya untuk  masyarakat, seperti pasar murah, wakaf al Quran, bhakti sosial, pengobatan gratis, hinggal pembagian sembako di sejumlah wilayah.

‎”Kita berharap agar masyarakat bisa semakin manunggal bersama TNI, dan rakyat pun merasakan manfaat kehadiran TNI,”ucapnya.

Sementara itu  Zuhal (19) salah seorang santri peserta botram mengaku sangat senang bisa makan bersama anggota TNI berikut para komandannya secara berjamaah.

“Kalau dipesantren memang bisa dikatakan setiap maka selalu barengan dengan santri, sebelumnya tidak pernah mikir juga bisa makan dengan bersama-sama dengan komandan-komandan TNI di sini. Seneng banget  karena bisa makan bareng nya sama ribuan orang, keren banget kan,”ungkapnya.***Margogo

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *