SOSIAL POLITIK

Warga Protes Kegiatan Baksos Kejari Garut Tutup Akses Jalan

Gapura Garut ,- Kegiatan Bakti Sosial yang digelar Kejaksaan Negeri Garut dengan memberikan pelayanan gratis Deteksi Dini Gejala Kanker Serviks pada kaum Ibu sedikit disayangkan.

Masalahnya sejumlah warga pengguna jalan memprotes penutupan ruas jalan secara total Jalan merdeka Tarogong Kidul Garut yang memotong akses warga kebeberapa lokasi disekitar tempat kegiatan.

Penutupan sebagian ruasa Jalan Merdeka Tarogong Garut mulai dari perempatan Jalan Proklamasi hingga Bundaran sebelum Mako Brimob Garut sempat dikeluhkan warga.

Penyebabnya warga yang akan melintasi kantor Kejaksaan, mesti memutar lebih jauh padahal sepanjang jalan itu sedikitnya ada dua kantor pelayanan publik, seperti kantor Dinas Perhubungan, Kantor Dinas Koperasi, Kantor Organda hingga fasilitas kesehatan yakni Rumah Sakit Baiturrahman.

“Sepertinya nggak usah sampai harus nutup jalan segala, kasihan warga harus memutar ke jalan lain,” ujar Doni yang jarak rumahnya dengan kantor kejaksaan tidak sampai satu kilometer.

Melihat banyaknya kantor pelayanan publik, ia menilai acara yang dihadiri Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat tersebut, seharusnya tidak sampai mengganggu aktivitas masyarakat, termasuk penutupan jalan.

“Katanya aparat pemerintah pelayan masyarakat, kalau begini mah bukan melayani atuh,” ujarnya sedikit menyayangkan.

Dalam kegiatan tersebut sedikitnya 250 orang kaum Ibu usia produktif telah mendapatkan pemeriksaan gratis deteksi dini kanker servick serta pemasangan alat Kontrasepsi atau KB bagi kalangan ibu produktif yang membutuhkan.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *