PERISTIWA

Telponan di Pinggir Rel, Seorang Pemuda Tersambar Kereta Api

Korban tersambar kereta saat mendapatkan perawatan di RSUD Kota Banjar, foto hermanto
Korban tersambar kereta saat mendapatkan perawatan di RSUD Kota Banjar, foto hermanto

Gapura Kota Banjar , – Seorang pemuda bernama Usep Sopian (24) warga Dusun Rancakole, Desa Mulyasari, Kecamatan Pataruman Kota Banjar, mengalami patah kaki akibat tersambar kereta api Turangga jurusan Bandung-Surabaya, Kamis (24/12/2015) malam. Peristiwa tersebut terjadi di Lingkung Jelat, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.

Menurut keterangan yang berhasil dilokasi kejadian, ketika itu korban sedang berdiri sambil menelpon di pinggir rel kereta api. Kemudian datang kereta api Turangga dari arah Bandung menuju Surabaya melintas. Warga sekitar sudah berteriak bahwa ada kereta mau melintas, namun korban tidak mendengar teriakan warga tersebut, dan akhirnya korban tersambar kereta api hingga kedua kakinya patah.

“Menurut keterangan teman-temannya, korban sedang menonton hiburan dangdut di daerah tersebut, kemudian ia menelpon dan posisinya berada di pinggir rel, karena tidak mendengar teriakan warga bahwa ada kereta yang akan melintas, kemudian korban tersambar kereta api hingga mengalami patah kaki,” Kata  Abay salah satu kerabat korban.

Kuswara (57) selaku ayah korban mengatakan, bahwa kejadian persisnya ia tidak mengetahui, namun ia mendapat informasi dari saudaranya bahwa anaknya tersambar kereta api.

“Kejadiannya persisnya saya tidak tahu, namun begitu menerima informasi bahwa anak saya tertabrak kereta api, saya langsung menuju ke rumah sakit,”Ungkapnya.

Setelah kejadian, korban langsung dievakuasi dan dibawa ke RSUD Kota Banjar menggunakan mobil Ambulance milik Unit Laka Lantas Polres Banjar. Selanjutnya, kasus ini kini ditangani langsung oleh Satreskrim Polres Banjar.***Hermanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *