PERISTIWA

Bupati Garut: Garut Darurat Banjir, Ini Peristiwa Banjir Paring Parah

Salah satu lokasi yang tergenang banjir, foto istimewa
Salah satu lokasi yang tergenang banjir, foto istimewa

Gapura Garut ,- Pemerintah Kabupaten Garut mengakui masih terus melaukan inventarisasi terkait jumlah kerugian serta korban banjir yang melumpuhkan sejumlah lokasi di Garut termasuk Rumah Sakit Umum dokter Slamet Garut, Selasa (20/9/2016) malam.

Bupati Garut Rudy Gunawan menyebutkan kondisi banjr yang melanda Kabupaten Garut saat ini adalah yang paling parah sepanjang peristiwa  yang juga seringkali melanda bagi warga dibantaran sungai Cimanuk.

Saat melakukan peninjauan kesejumlah lokasi longsor Rudy Gunawan menghimbau warga untuk tetap waspada.

“Saya himbau seluruh waga terus meningkatkan kewasapadaan. Garut dalam situasi darurat bencana,” kata Bupati kepada wartawan saat meninjau RSUD dr. Slamet yang menjadi lokasi tergenang banjir cukup parah, Rabu (21/9/2016).

Rudy mengaku telah mengintruksikan seluruh petugas BPBD agar segera memberika pertolongan kepada warga yang secara langsung terdampak musibah banjir tersebut.

“Untuk korban masih dihitung dan diidentifikasi dulu. Nanti setelah pertolongan dilakukan akan didata. Delapan  jembatan dari Kota Garut sampai Limbangan dinyatakan berbahaya karena luapan air banjir  yang menggenangi sampai di atas jembatan,”Tuturnya.

Menurut Rudy, peristiwa banjir kali ini benar-benar  baru terjadi di Garut. Sehingga menyatakan Garut darurat bencana.

“Saya sempat syok saat meninjau lokasi banjir di RSU. dr. Slamet ternyata ada yang meninggal juga di parkiran.,” Sebutnya.

Rudy memastikan dirinya  turun langsung memberikan komando untuk memberikan pertolongan kepada warga yang terkena dampak banjir.***TGM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *