SOSIAL POLITIK

Pilkada Tasikmalaya, Kepolisian Turunkan Personil Polda Jabar

Gambar ilustrasi, foto dokumen
Gambar ilustrasi, foto dokumen

Gapura Tasikmalaya ,- Sejumlah personil dari Polda Jawa Barat akan diturunkan pada pengamanan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada ) langsung yang akan segera digelar pemeritah Kabupaten Tasikmalaya secara serentak.

Polres Tasikmalaya Kota telah meminta bantuan tambahan personil dari Polda Jawa Barat untuk  ditempatkan diberbagai titik dalam mengawasi jalannya proses pencoblosan yang dijadwalkan berlangsung pada tanggal 9 Desember 2015 mendatang secara serentak.

Menurut Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Asep Saepudin melaui Kabag Ops Kompol Ricki Lesmana pada wartawan mengatakan,  jumlah TPS pada Pemilu 2014 lalu, mencapai 935 TPS sehingga membutuhkan cukup banyak personil untuk mengamankannya.

“Personil yang ada sekarang hanya 934 orang. Jadi tidak akan tercukupi dengan baik. Makanya, kita meminta bantuan tambahan personil ke Polda Jawa Barat,” Ungkapnya baru-baru ini.

Kompol Ricki, menambahkan sudah empat tahapan Pilkada yang dilakukan KPU Kabupaten Tasikmalaya  dan selama itu pula terus mendapatkan  pengawalan dari pihak Kepolisian,   mulai tahapan pendaftaran dan tahapan-tahapan lainnya.

“Pada tahapan pencoblosan dan Kampanye pasangan calon Bupati Tunggal ini nantinya  kita akan meminta dukungan satu pleton Brimob Polda Jabar, satu pelton satuan Sabara Polda Jabar, anggota Polres Tasikmalaya Kota, personil Kodim, anggota Brigif, Anggota Lanud Wiryadinata dan Anggota Denpom. Sehingga personil gabungan tersebut yang akan dilibatkan sebanyak 1079 personil”, Paparnya.

Namun demikian, lanjut Kompol Ricki, pihaknya masih menunggu keputusan KPU untuk mengetahui berapa jumlah TPS yang akan dibuka. Sehingga pada saat pencoblosan nanti, pihaknya  masih dapat menyesuaikan dengan banyaknya jumlah TPS.***TG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *